Tuesday, July 8, 2014

Kata, Kata, Kata

kenangkanlah gumam pertama
pertemuan tak terduga
di suatu kota pantai
di suatu hari kemarau
di suatu keasingan rindu
di suatu perjalanan biru

kenangkanlah bisikan pertama
risau pertarungan kembara
duka percintaan sukma
rahasia perjanjian sunyi

kenangkanlah percakapan pertama
gugusan waktu, napas dan peristiwa
mungkin hanya angin, daun dan debu
pesona terakhir nyanyian sajakku


(Umbu Landu Paranggi, Yogyakarta, 1967)



Sumber : Tonggak 3, Antologi Puisi Indonesia Modern (ed) Linus Suryadi AG, Gramedia, Jakarta, 1987 (halaman 245). Puisi ini diambil dari Pelopor Yogya, Minggu, 26 April 1970.























No comments:

Post a Comment